November 2, 2015

Air Es Merah dari Pluto

Air Es Merah Pluto
Air Es Merah Ditemukan di Pluto
Beberapa waktu lalu, antariksawan NASA menemukan air es berwarna merah yang menyelimuti permukaan planet katai pluto.

Dengan menggunakan data dari New Horizons, antariksawan NASA menemukan ait es berwarna merah yang meyelimuti permukaan Pluto. Hal yang menjadi misteri dari penemuan ini adalah kawasan yang menunjukkan keberadaaan air es spektral yang kuat sesuai dengan daerah yang berwarna merah cerah dalam gambar planet kerdil tersebut.
"Saya terkejut ketika menyadari bahwa air es ini begitu merah. Kami belum memahami hubungan antara es air dan pewarna tholin kemerahan di permukaan Pluto," kata anggota ti  Dr. Silvia Protopapa dari University of Maryland. Pada gambar yang diambil oleh New Horizons diatas, daerah dengan terkena air es ditandai dengan bercak berwarna kemerahan. Tanda terkuat air es ada di sepanjang Virgil Fossa, di sebelah barat kawah Elliot kawah (di sisi kiri gambar), dan juga di Viking Terra (bagian atas gambar).

Sebuah bercak besar juga terdapat di Bare Montes (ke arah kanan dari gambar), bersama dengan berbagai bercak yang jauh lebih kecil, sebagian besar terhubung dengan kawah dan lembah di antara pegunungan.

No comments:

Post a Comment